Cukup di Rumah Aja Untuk Membersihkan Jok Mobil Agar Makin Kinclong
Jok mobil merupakan part utama dalam sebuah mobil. Ada jok mobil yang dilapisi dengan kain, ada jok yang dibalut dengan kulit sintetik dan ada juga mobil tertentu yang dibungkus dengan material kulit. Banyak mobil yang masih menggunakan jok kain. Jok model ini memang cepat kotor karena kotoran mudah menempel. Cara membersihkannya juga cukup menguras tenaga karena treatment yang cukup rumit, tapi sebenarnya masih bisa dilakukan sendiri di rumah.
Cara Bersihkan Jok Kain
Perlengkapan yang perlu disiapkan untuk membersihkan jok kain yakni vacuum cleaner untuk menyedot kotoran yang terselip pada pori-pori kain, cairan pembersih untuk membersihkan dan melepas kotoran yang menempel pada kain dan sikat gigi bayi yang halus, untuk menyikat celah-celah jahitan jok atau noda yang membandel.
1. Pakai Vacum Cleaner
Penggunaan vacum cleaner biasanya diletakan di setiap sisi jok kain untuk menyedot debu dan kotoran yang tidak bisa dijangkau kain atau sikat. Membersihkan jok kain dengan vacuum cleaner lebih efisien karena kotoran yang ada dalam rongga kain juga terangkat dengan sedotan angin bertekanan.
2. Gunakan Cairan Pembersih dan Sikat Gigi Halus
Setelah melakukan vakum, tuangkan cairan pembersih pada kain dengan hati-hati agar tidak sampai kain jok lepek, lalu sikat permukaan kain dengan sikat gigi yang halus agar noda atau kotoran terlepas dari kain agar, jok kembali bersih dan bebas dari kotoran atau debu.
3. Pakai Cover Jok
Untuk memastikan jok kain tetap bersih dan tidak mudah kotor, pengguna mobil bisa menggunakan penutup kursi atau jok sebagai pelindung. Cover jok banyak dijual dipasaran dengan berbagai model. Agar cover tampak apik dalam mobil pilih warna cover jok yang cerah agar ruang kabin tampak lebih ceria.
4, Pakai Pelapis Anti Noda
Agar jok kain lebih aman dari paparan noda, gunakan pelapis anti noda pada jok kain mobil Anda. Pelapis anti noda yang disarankan adalah Scotchgard Fabric dan Upholstery Protector, yang bisa ditemukan di koto alat rumah tangga.
5, Jangan Sering Makan dalam Mobil
Jok kain sering kotor karena kebiasaan pengguna makan dan minum dalam mobil, sehingga sisa makanan atau minum tumpah di jok. Bahkan tumpahan makanan atau minuman bisa menyebabkan noda pada jok. Untuk itu, sebaiknya tidak sering menjadikan mobil, warung makan. Bila ada sisa makanan atau tumpahan minuman di jok, segera bersihkan agar tidak masuk ke sela-sela kain atau menimbulkan noda karena dibiarkan berhari-hari.
6. Segera Bersihkan Tumpahan Cairan
Hal penting lainnya adalah tumpahan cairan, entah dari minuman atau cairan sejenisnya, sebaiknya dibersihkan dan dikeringkan agar jok tidak lembab dan akhirnya menimbulkan jamur dan bau yang tidak sedap dalam mobil.
Cara Membersihkan Jok kulit
Jok kulit saat ini banyak digunakan oleh mobil-mobil kelas menengah sampai premium. Material ini dianggap lebih nyaman dengan dukungan busa yang empuk. Cara membersihkannya juga lebih mudah, karena hanya perlu mengelapnya dengan cairan pembersih khusus, yang membuat kulit tetap awet. Dengan uraian diatas, pengguna mobil bisa menjadikan bahan panduan untuk membersihkan jok kain dan jok kulit, serta memelihara kebersihan jok agar tetap awet. Selain itu, jok yang bersih dan kinclong akan memberikan kenyamanan lebih saat berada di dalam mobil.
Nah, itu tadi panduan singkat mengenai cara untuk membersihkan jok. Gampang saja sebenarnya, yaitu dengan memakai vacuum cleaner, sabun, dan sikat pembersih, lalu dikeringkan dengan hair dryer. Namun, kalau sedang tidak ada waktu, boleh membawa mobil Suzuki kalian ke bengkel resmi Suzuki untuk dicuci sekalian dan lakukan servis rutin. Ingin mengenal lebih dalam tentang layanan & promo dari Suzuki? Kunjungi Dealer Suzuki di website www.suzukicintadamai.co.id. sekarang juga dan dapatkan berbagai Promo Dealer Mobil Suzuki terbaru untuk berbagai jenis layanan yang lainnya.