Kenali Ciri-Ciri Alternator Mobil Bermasalah
3. Mobil Mengeluarkan Suara Decitan
Jangan pernah mengabaikan suara decitan pada mobil. Bisa jadi hal tersebut pertanda adanya permasalahan pada dinamo mobil, terutama jika decitan itu muncul pada kap mobil.
Suara decitan ini biasanya muncul akibat adanya komponen yang tergelincir. Akan tetapi, di sisi lain bisa juga karena bunyi bising alternator yang bermasalah.
Decitan yang muncul dari komponen dinamo ini biasanya terjadi karena bearing alternator yang rusak. Selain itu, decitan juga bisa disebabkan karena putusnya diode rectifier alternator.
4. Mengeluarkan Bau Terbakar
Ciri alternator mobil bermasalah berikutnya yaitu sering mengeluarkan bau terbakar. Tanda-tanda ini biasanya sangat mudah terdeteksi. Bau terbakar yang menyengat bisa saja karena alternator yang bermasalah.
Bau terbakar yang muncul bisa juga saja terjadi karena alternator tidak berfungsi dengan baik atau permasalahan ringan saja. Selain itu bisa juga karena aki yang terlalu panas.
5. Accu Mobil Mudah Habis
Sering mengalami aki atau accu mobil yang mudah habis? Hati-hati, bisa jadi hal ini disebabkan oleh permasalahan pada komponen alternator. Dinamo yang rusak membuat proses pengisian accu menjadi terhambat sehingga daya menjadi tidak seimbang.
Hal inilah yang membuat accu menjadi lebih cepat habis. Bahkan meskipun accu tersebut masih terbilang baru, jika dinamo mobil bermasalah, maka tetap akan cepat habis.
Alternator mobil memiliki peran penting di dalam kelistrikan untuk menghidupkan sejumlah komponen elektronik pada mobil. Jika bermasalah, kami menyarankan Anda untuk membawa mobil ke bengkel resmi terdekat untuk diperbaiki. Segera kunjungi https://suzukicintadamai.co.id/ untuk dapatkan informasi selengkapnya.