Flywheel, Roda Gila pada Mobil yang Memiliki Banyak Fungsi

icon 26 April 2023
icon Admin

Flywheel mobil memiliki fungsi yang cukup krusial bagi mesin guna membantu dalam menjaga stabilitas kinerja mesin. Komponen yang juga dikenal dengan nama si roda gila ini bentuknya seperti roda atau piringan yang terbuat dari bahan baja tuang berkualitas tinggi. 

Sedangkan untuk bobot flywheel itu sendiri disesuaikan dengan kapasitas dari mesin mobil. Dengan kata lain, bobotnya akan semakin berat apabila kapasitas mesinnya semakin besar. 

Namun, seiring dengan semakin canggihnya teknologi, kini telah hadir flywheel yang bobotnya lebih ringan karena terbuat dari bahan serat karbon. Sebenarnya, apa saja fungsi dari si roda gila ini? Berikut informasinya. 

Fungsi Flywheel Mobil, Roda Gila yang Menjaga Stabilitas Kinerja Mesin

Mekanisme kerja flywheel yang penuh tekanan membuat pabrikan menggunakan bahan baja tuang yang dibentuk seperti piringan dengan bobot yang cukup berat. 

Untuk mobil penumpang saja, bobot flywheel ada di kisaran 7,5-50 kg dan akan semakin berat jika digunakan pada mesin mobil yang lebih besar. 

Sedangkan roda gila yang terbuat dari bahan serat karbon memiliki berat yang lebih ringan, namun tetap stabil karena menggunakan bantalan magnet. Secara umum, flywheel pada mobil memiliki 4 macam fungsi, antara lain: 

        1. Menyeimbangkan Putaran Mesin

Fungsi flywheel mobil yang pertama adalah sebagai penyeimbang putaran mesin. Sebagai inhibitor daya putar yang ada pada mesin, roda gila mampu menyimpan energi mekanik (momen inersia). 

Posisinya yang berada di bagian crankshaft membuatnya mampu menghambat suplai energi mekanik sekaligus menyalurkan atau melepaskan energi putar dari piston yang tidak dapat menciptakan daya ke bagian mesin. 

Dengan adanya si roda gila inilah maka putaran mesin yang tidak rata menjadi lebih stabil. Kondisi mesin yang menyala menandakan bahwa piston sedang mengkonsumsi bahan bakar sehingga terjadi langkah kerja. 

Hanya saja, proses pembakaran tersebut tidak selamanya bisa berjalan dengan baik. Kerap dijumpai proses pembakaran secara tidak seimbang. 

Dampaknya, kecepatan putaran mesin menjadi lebih mudah berubah. Padahal, mesin mobil butuh kecepatan putar yang stabil agar kendaraan bisa berjalan dengan baik. 

        2. Memutar Mesin Berbarengan dengan Starter Motor

Fungsi flywheel yang kedua adalah mampu memberikan efek domino berupa terjadinya putaran mesin pada saat starter dinyalakan. 

Mesin yang berputar tersebut bisa terjadi karena pada di bagian tepi flywheel terdapat ring gear yang terhubung dengan pinion gear starter.  

        3. Menyimpan Tenaga Mekanik

Fungsi flywheel mobil yang ketiga adalah untuk menyimpan tenaga mekanik (momen inersia) dengan tujuan agar kinerja mesin tetap seimbang sehingga performanya pun tetap prima. 

Tenaga mekanik adalah daya yang terbentuk pada saat mesin mobil bekerja. Jadi, ketika mesin dalam kondisi menyala dan menghasilkan tenaga putar, roda gila akan menyimpan tenaga putar tersebut dan menyalurkannya kembali. 

Bisa dikatakan bahwa tugas flywheel adalah untuk menyeimbangkan tenaga mekanik (momen inersia) dengan cara menyimpannya. 

        4. Tempat Menempelnya Kopling Mobil

Flywheel yang terdapat pada mobil manual dengan yang ada di mobil transmisi otomatis memiliki fungsi yang agak berbeda. Pada mobil manual, roda gila akan berfungsi sebagai tempat menempelnya kopling (clutch cover)

Dengan adanya komponen flywheel pada kopling inilah yang membuat pengendara mobil bisa memutar poros transmisi. 

Sedangkan flywheel pada mobil transmisi otomatis berfungsi sebagai pengikat torque converter, yaitu sistem kopling yang ada pada mobil matic. Fungsi dari torque converter adalah sebagai penghubung antara mesin dengan poros transmisi. 

Demikian keempat fungsi yang bisa ditemukan pada flywheel atau roda gila. Seperti halnya komponen lain, flywheel juga bisa mengalami kerusakan. Itu sebabnya diperlukan perawatan secara berkala karena roda gila memiliki peranan penting dalam kinerja mesin mobil. 

Apabila menemukan ciri-ciri adanya kerusakan pada flywheel mobil seperti timbul getaran saat mengubah persneling, segera bawa mobil Anda ke bengkel resmi terdekat untuk dilakukan pengecekan secara menyeluruh. Anda bisa secara mudah membuat jadwal servis untuk menghemat waktu dengan melakukan booking service secara online di website berikut https://suzukicintadamai.co.id/