Jangan Malas! Ini Manfaat Membersihkan Roda Mur Mobil Di Musim Hujan
Saat musim hujan tiba, sebagian besar pemilik kendaraan tidak mencuci mobilnya secara tuntas. Padahal, ada banyak sekali manfaat membersihkan setiap roda mur mobil yang akan dirasakan jika melakukannya secara teratur.
Mengendarai mobil saat musim hujan pasti akan membuat kendaraan Anda menjadi kotor, terutama di bagian roda mobil. Sayangnya, bagian yang sering diabaikan adalah di sela-sela roda mur pada mobil.
Alasan yang sering dikemukakan adalah lebih mengutamakan roda mobilnya saja karena letak mur tersebut cukup sulit dijangkau. Padahal, aktivitas pembersihan mur di bagian roda mobil ini sebenarnya tidak terlalu sulit.
Bahkan, Anda akan merasakan manfaat yang cukup besar jika hal tersebut dilakukan secara teratur. Beberapa manfaat roda .mur pada mobil yang dibersihkan secara rutin diantaranya adalah sebagai berikut:
1. Tampilan Mobil Terjaga
Anda pasti pernah mengalami harus mencuci mobil berulang kali saat musim hujan tiba. Jika hanya sekadar membilas air hujan saja atau bahkan dibiarkan kering secara alami, maka endapan airnya bisa memicu kemunculan jamur.
Akibatnya, pelek mobil pun akan terlihat kusam dan tidak mengkilap secara maksimal. Sebaliknya, Anda bisa mendapatkan manfaat membersihkan roda mur mobil jika hal tersebut dilakukan secara teratur.
Manfaatnya adalah bisa menjaga tampilan mobil tetap terlihat bersih dan keren. Jadi, membersihkan sela-sela mur sama artinya dengan melakukan perawatan pada mobil.
2. Mencegah Karat
Saat mencuci mobil, jangan lupa untuk membersihkan bagian roda mur juga agar tidak timbul karat. Sebab, roda mobil yang terkena air kotor dan keruh, lama kelamaan akan mengering dan mengendap di bagian alur mur.
Jika Anda tidak membersihkannya secara tuntas, maka hal tersebut bisa memicu penumpukan kotoran. Akibatnya, terbentuklah plak yang kemudian akan menjadi karat. Kondisi ini cukup berbahaya karena bisa merusak bagian komponennya sehingga berlubang.
3. Roda Mudah Dibuka
Manfaat berikutnya yang bisa dirasakan jika membersihkan roda mur mobil adalah memudahkan Anda saat akan membuka roda. Misalnya, ban mobil bocor di tengah jalan dan Anda harus menggantinya sendiri.
Jika mur pada roda mobil terjaga kebersihannya, tentu proses penggantian ban bisa cepat dan mudah. Namun akan berbeda kondisinya jika mur dalam keadaan kotor dan bahkan terdapat karat atau korosi.
Tentunya Anda akan kesulitan karena terhalang oleh kotoran yang menempel sehingga macet saat akan membuka mur tersebut. Bisa dibayangkan perjuangan yang harus Anda lalui, pasti akan merepotkan karena untuk mendorongnya ke bengkel juga mustahil untuk dilakukan.
4. Perawatan Lebih Mudah
Manfaat membersihkan roda mur mobil yang terakhir adalah lebih mudah untuk melakukan perawatan mobil. Apalagi jika setiap kali selesai mencuci, Anda selalu menyempatkan diri untuk membersihkan sela-sela mur.
Itulah berbagai manfaat jika membersihkan roda mur mobil secara teratur khususnya saat musim hujan tiba. Kebersihan mur pada bagian roda mobil harus dilakukan secara berkala. Untuk perawatan harian, pada bagian mur bisa diberi olesan sedikit sabun dan menyikatnya secara perlahan. Khusus saat musim hujan, segera bilas mur yang terkena air hujan dengan air bersih dan keringkan dengan menggunakan lap bersih.
Untuk perawatan tambahan, Anda bisa mendatangi bengkel resmi Suzuki. Di bengkel resmi Suzuki akan memberikan pelayanan dan perawatan terbaik untuk seluruh suku cadang dan perangkat kendaraan lainnya. Anda juga dapat menikmati berbagai paket layanan service dari kami untuk mendapatkan servis perawatan berkala maupun pekerjaan perbaikan umum yang berkaitan dengan mesin, sasis/rangka kendaraan, serta kelistrikan untuk seluruh model kendaraan Suzuki. Jadwalkan kunjungan service anda melalui website https://suzukicintadamai.co.id/ & dapatkan jadwal yang sesuai dengan keinginan anda.