Arti Persneling Mobil dan Jenis Transmisi Mobil
Nah, pada mobil ada yang dinamakan transmisi manual dan transmisi matic. Hal ini berhubungan sekali dengan fungsi persneling. Kita bahas satu per satu ya!
Transmisi Manual
Seperti namanya, transmisi ini mengenakan persneling untuk mengatur perpindahan torsi secara manual. Gigi percepatannya biasanya mulai dari 3 sampai 6 untuk maju dan 1 gigi mundur atau R.
Transmisi Mobil Matic
Transmisi mobil matic atau bisa juga disebut otomatis, perpindahan gigi dilakukan dengan sendirinya sesuai kondisi jalan. Meski demikian, ada beberapa kode dalam persneling mobil matic.